Wednesday, January 9, 2019

Investree (2): Biayai Pinjaman dengan Reksadana

Investree

Selain P2P lending, platform Investree juga menghadirkan instrument investasi lainnya, yakni reksadana. Reksadana yang ditawarkan oleh Investree adalah reksadana pasar uang, yakni TRIM KAS 2 dari Trimegah Asset Management

Penggunaan reksadana di P2P lending ini sangat penting. Hal ini bisa membuat kita lebih leluasa dalam memilih jenis pembiayaan yang akan kita lakukan. Jika menurut kita, jenis pembiayaan hutang yang ditawarkan oleh Investree saat ini tidak cocok, maka kita bisa mengarahkan sementara uang yang kita miliki ke dalam reksadana. Jadi, dengan kata lain, uang yang kita tanamkan di Investree akan selalu menghasilkan. Hal ini menjadi penting dibandingkan memilih pembiayaan yang beresiko tinggi untuk menghindari uang ngendon saja tanpa menghasilkan bunga. Yang pada akhirnya, malah merugikan kita.

Reksadana di Investree
Selain itu, reksadana ini juga berguna apabila pembiayaan kita telah dibayar lunas dan kita tidak ingin menarik bunga itu langsung ke rekening kita. Ketika pokok pinjaman telah dibayarkan dan ada pinjaman yang sesuai, kita bisa langsung menginvestasikan lagi pokok pinjaman tersebut. Sedangkan, untuk bunga pinjaman yang telah dibayarkan bisa kita masukkan ke reksadana. Hal ini penting untuk menghindari pengeluaran biaya transfer yang harus kita keluarkan apabila menarik uang bunga hasil pinjaman secara langsung dari Investree yang bisa kita keluarkan setiap transfer uang balik ke rekening kita.

Akan lebih baik, apabila dimasukkan ke reksadana terlebih dahulu. Setelah terkumpul hasil yang cukup dari hasil akumulasi beberapa bunga dari pinjaman yang telah dibayarkan, kita bisa menjual reksadana tersebut dan memasukkan ke dalam rekening kita. Hal ini lebih menguntungkan karena tidak ada biaya transfer jika kita membeli reksadana dari uang yang ada di Cash-In-Hand akun Investree kita.

Salah satu hal yang Sobat Net perlu ketahui tentang penggunaan reksadana yang ada di platform Investree adalah bahwa reksadana tersebut bisa secara langsung digunakan untuk pembiayaan suatu pinjaman. Hal ini bisa lakukan, dengan catatan bahwa total investasi yang ada di reksadana tersebut memiliki nilai minimal dua juta rupiah. Caranya adalah sebagaimana berikut:

1. Pada saat pilihan pembiayaan, antara pilihan Cash-In-Hand dan reksadana, kita pilih reksadana dan masukkan nominal yang diinginkan.   
Pilih "Reksadana" untuk Pembiayaan Pinjaman
2. Dari jenis pembiayaan pinjaman, portofolio kita akan terpotong sesuai dengan nominal yang kita masukkan dan One Time Password (OTP) akan dikirimkan ke ponsel kita untuk mengkonfirmasi hal yang kita lakukan. Investree secara otomatis akan memerintahkan sistem untuk melakukan penjualan porto reksadana kita.
Porto Reksadana Terpotong

3. Reksadana yang dicairkan ke Cash-In-Hand di akun Investree kita, secara otomatis akan langsung masuk ke pembiayaan pinjaman yang kita pilih. 

Sebuah cara yang sangat mudah, bukan? Inilah salah satu kelebihan yang dimiliki oleh platform P2P Lending Investree. Silahkan daftar sekarang juga melalui tautan berikut untuk mulai berinvestasi.

Popular Posts